Sabtu, 03 Februari 2018

Sebagai Pengirim Gambar Harus Mengkampanyekan

Kemarin Cak Arief Pierera menyentak saya. Hal ini yang mana setelah saya kirim gambar tentang manfaat bersepeda. "Bukan e wingi pun kulo kirim ten grup niki gus.. 😍 (gambarnya, red)", katanya, sekelabat setelah saya posting gambar manfaat bersepeda di WAG.

Dengan gaya kalem dan penuh wuibawah (biar keliatan serius), kukatakan, "Oh iyo tah... kalo gt, sebagai pengirim hrs istiqomah utk mengkampanyekan".

Kata-kata yang kusampaikan tersebut mengandung unsur: 1. Keharusan; 2. Istiqomah dan; 3. Kampanye.

Unsur yang pertama menyampaikan pesan bahwa, apa yang kusampaikan adalah sebuah kewajiban. Tahu kewajiban kan? Bila dikerjakan dapat pahala dan bila ditinggalkan bisa berdosa. Tapi ada kewajiban kifayah, dimana jika satu orang sudah menjalankan, maka semua orang gugur kewajibannya.

Unsur yang kedua, pesan yang kusampaikan harus dijalankan secara istiqomah. Biasanya, kalau bicara istiqomah, asosiasi pikiran semua lelaki gadungan akan menclok ke nama seorang perawan, atau janda muda beranak satu usia kurang 5 tahun. Bukan.... bukan... Istiqomah yang dimaksud adalah pekerjan yang diwajibkan itu dikerjakan secara terus menerus. Istiqomah membutuhkan kesabaran. Kesabaran membutuhkan energi. Energi membutuhkan asupan yang cukup. Karena itu, istiqomah butuh asupan pergaulan, diskusi, persaudaraan, pertemanan, paseduluran yang cukup. Karena semua ini adalah asupan dalam menjalankan pekerjaan bisa istiqomah.

Sedangkan unsur yang terakhir: kampanye. Apa sih ini? Kampanye adalah upaya/pekerjaan untuk mempengaruhi orang lain (sebanyak2nya) agar bisa menerima gagasan baik kita, kemudian menjalankan secara bersama-sama.
Nah... bagaimana meng-kampanye-kan gagasan dalam gambar "6 Manfaat Bersepeda"?

Kampanye tersebut dianggap sebagai kewajiban kita (yang bisa digugurkan oleh satu dua orang, jika dianggap kifayah 😌), yang harus dijalankan secara istiqomah. Karena inilah salah satu tugas pesepeda kita, jika kita menjadi pesepeda ideologis yang "bersepeda tidak hanya untuk bersepeda".

Bukankah begitu Rif...😁


0 komentar: